Rabu, 19 April 2017

MATERI Resep Siomay

MATERI
Resep Kulit Siomay :
Bahan
  1. 1 kg tepung terigu
  2. 100gr mentega
  3. 2 btr telur
  4. ¼ sdt garam
  5. Air secukupnya
Cara
1.        Campurkan semua bahan kulit uleni
2.        Tambahakan air sedikit demi sedikit sampai kalis
3.        Giling bentuk tipis melebar
4.        Cetak bentuk bulat
Bahan Siomay
  • 20 lembar Kulit pangsit sudah jadi
  • Beberapa buah Tahu putih
  • Beberapa buah Kentang, kupas, potong sesuai selera
  • Telur
Bahan Isi Siomay, campur jadi satu:

1000  gram daging bandeng, giling halus
400    gram tepung kanji
10      siung bawang putih, dihaluskan
1 ,5    sendok teh garam
1/4     sendok teh merica bubuk
1/2     sendok teh kaldu ayam bubuk
1        butir telor

Saos Kacang Bandung :
4     siung bawang putih, ditumis layu
2     butir bawang merah, ditumis layu
4     buah cabe merah, ditumis layu
Cabe rawit sesuai selera, ditumis layu
250 gram kacang tanah goreng
8     butir kemiri sangrai
garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
100 ml air
Jeruk limo secukupnya
Cara Membuat Siomay Bandung Asli
  1.  Siomay: Isi kulit pangsit dengan bahan isi, bentuk seperti mangkok
  2.  Tahu: Belah 2, keruk bagian tengahnya, isi dengan bahan isi.
  3. Kukus semua bahan sampai matang.angkat
  4.  Saos Kacang: Haluskan semua bahan (kecuali air dan jeruk limau).
  5.  Panaskan wajan, tumis bahan yang sudah dihaluskan sambil tuangi air. Masak sampai matang.
  6.  Angkat Saos dari api beri perasan jeruk limo.

RESEP EMPEK – EMPEK PALEMBANG
Bahan :
  • 1  kg daging ikan
  • ½ kg tepung sagu
  • 1  bh telur
  • 1 sendok makan  garam
  • 10 siung bawang putih
  • 250 cc air dingin
  • 1 sdt vetsin
CARA MEMBUAT PEMPEK ASLI PALEMBANG :
  1. Daging ikan blender campurkan telur, garam, vetsin dan tuang air dingin sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai merata. Tambahkan tepung sagu uleni hingga rata.
  2. Bentuk adonan sesuai jenis pempek.
  3. Setelah adonan terbentuk lalu direbus  dalam air yang  yang sudah ditambahkan  minyak goreng sampai mengapung.
  4. Goreng dahulu sebentar lalu diiris-iris sebelum dihidangkan dengan kuah cuka.

RESEP CUKO/ CUKA PEMPEK :

Bahan :
  • 500 gram gula aren
  • 50 gram asam jawa, peras dengan air sedikit
  • 4 sendok teh cuka putih (boleh tidak)
  • 5 gelas air
Haluskan :
  • 5 siung bawang putih
  • 2 sdm ebi
  • 10 buah cabe rawit (disesuiakan)
  • 1 sdm garam (disesuaikan)
CARA MEMBUAT CUKO/ CUKA PEMPEK KOMPLIT :
  1. Didihkan air dan gula merah, asam jawa, air, dan cuka dengan api kecil , setelah gula larut, angkat lalu saring.
  2. Masukkan bahan yang sudah dihaluskan.
  3. Memasukkan cabe, garam sebaik nya sambil di cicipi, disesuaikan dengan selera.
  4. Didihkan kembali lalu angkat.
Tips biar cuko lebih terasa enak :
  • Jika ingin cuko nya enak ulek campuran cabe dan bawang putih sehari sebelumnya.
  • Gula merah yg dipakai sebaiknya gula batok yang tidak berbau angit sehingga adonan cuko tidak terasa pahit.
  • Ebi halus juga, boleh dipisah seperti halnya cabe rawit tadi, pada saat makan baru dicampurkan, agar aromanya ebi tetap muncul.
  • Untuk memperoleh cuko yg sedap dan beraroma, inapkan cuko sehari.
PEMBUATAN FISH NUGGET
DESA GEMBONG  KECAMATAN GEMBONG
KABUPATEN PATI

        I.    TUJUAN
-   Agar anggota kelompok dapat memanfaatkan ikan-ikan yang kurang laku dijual untuk diolah menjadi Fish Nugget.
-   Meningkatkan minat pada anak-anak untuk gemar makan ikan sehingga kebutuhan gizi dan protein hewani terpenuhi.
-   Meningkatkan kecerdasan anak-anak.
     II.    ALAT dan BAHAN
Alat  :                                                
-   Pisau
-   Talenan
-    
-   Baskom Plastik
-   Blender
-   Timbangan
-   Kompor
-   Dandang
-   Loyang
-   Wajan
-   Freezer
Bahan I :
-   300 gram daging ikan nila (fillet)
-   65 gram tepung panir 
-   15 gram tepung tapioka
-   Lada / merica bubuk
-   4 gram gula
Bahan II :
-   3 siung bawang putih cincang halus
-   1 buah bawang Bombay cincang halus
-   35 gram margarine    
Bahan III (adonan battermix) :
-   65 gram tepung terigu
-   3 butir telur ayam   
-   Air es
-   75 gram bread crumb
-   0.5 liter minyak goreng  

  III.    CARA PEMBUATAN
-  Margarine dipanaskan untuk menumis bawang putih dan bawang Bombay.
-  Daging ikan nila yang telah difillet dicincang atau diblender dicampur dengan tepung panir, tapioka, garam, gula dan lada.
-  Memasukkan hasil tumisan dari bahan II ke dalam adonan dan diaduk sampai adona kalis.
-  Mencetak adonan nugget ke dalam loyang akuran 10x10 cm, dipadatkan dan diratakan, lalu dikukus selama 20 menit hingga matang.
-  Menyiapkan adonan battermix dengan cara menggocok rata telur, lalu ditambahkan tepung terigu dan air es sedikit demi sedikit hingga rata dan mengental. Menuangkan juga bread crub ke baskom / nampan.
-  Adonan nugget yang sudah matang dipotong-potong sesuai selera.
-  Satu persatu potongan nugget dicelupkan ke adonan battermix, lalu digulingkan ke dalam bread crumb hingga permukaan tertutup rata. Dibekukan dalam freezer selama 30 menit.
-  Memanaskan minyak goreng, lalu  menggoreng fish nugget dalam keadaan beku hingga matang dan berwarna kuning keemasan.
-  Menyajikan hanggat-hanggat dengan saos sambal sebagai pelengkap.
  IV.    HASIL PENGOLAHAN
-  Pada praktek ini fish nugget terlalu keras, hal ini disebabkan terlalu banyak tepung dan kurang ikan.
-  Rasa fish nugget tidak kalah dengan chikeen nugget.  

PEMBUATAN BAKSO IKAN
DESA GEMBONG KECAMATAN GEMBONG
KABUPATEN PATI

        I.    TUJUAN
-  Agar anggota kelompok dapat memanfaatkan ikan-ikan yang kurang laku dijual untuk diolah menjadi bakso ikan.
-  Meningkatkan minat pada anak-anak untuk gemar makan ikan sehingga kebutuhan gizi dan protein hewani terpenuhi.
-  Meningkatkan kecerdasan anak-anak.
     II.    ALAT dan BAHAN
Alat :
-  Pisau
-  Telenan
-  Baskom plastic
-  Blender
-  Timbangan
-  Kompor
-  Panci
Bahan :
-  300 gram daging ikan nila (fillet)
-  5 siung bawang putih
-  Garam
-  Merica
-  Tepung kanji
  III.    CARA PEMBUATAN
-  Daging ikan nila yang telah difillet dicincang atau diblender atau di suwir-suwir di ambil dagingnya dan di pisah tulangnya.
-  Bawang putih dipotong tipis lalu digoreng dan diremas-remas.
-  Daging cincang dicampur dengan bawang putih, garam dan merica lalu diremas-remas sampai tercampur rata.
-  Adonan dibentuk menjadi bulatan dengan menggunakan 2 sendok kemudian direbus dalam air mendidih sampai bakso mengapung, kemudian ditiriskan.
  IV.    HASIL PENGOLAHAN
-  Pada praktek ini bakso terlalu keras, hal ini disebabkan terlalu banyak tepung.

-  Rasa bakso tidak kalah dengan bakso sapi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar